• Sabtu, 04 Mei 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara




TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kukar berencana untuk membangun Mall Khusus Perempuan dan Anak pada tahun 2024.

Nantinya Mall tersebut akan menjadi pusat pelayanan dan perlindungan bagi perempuan dan anak di Kukar.

Marhaini, Kepala Bidang Perlindungan Hak Perempuan dan Perlindungan Khusus Anak, DP3A Kukar, mengatakan bahwa pembangunan mall ini merupakan salah satu program prioritas pemerintah daerah.

"Tujuan utamanya adalah memberikan pelayanan dan perlindungan yang optimal bagi perempuan dan anak di Kukar." ujarnya.

Ia mengungkapkan bahwa rencana pembangunan mall ini telah dikomunikasikan dengan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kukar, dan diharapkan dapat segera terealisasi sesuai dengan rencana yang telah disusun.

Dan Mall Khusus Perempuan dan Anak ini direncanakan sebagai tempat yang nyaman dan aman bagi perempuan dan anak untuk mendapatkan berbagai layanan, seperti kesehatan, pendidikan, hukum, sosial, ekonomi, dan lain-lain.

Fasilitas penunjang seperti ruang laktasi, ruang bermain, ruang konseling, dan lainnya juga akan disediakan dalam mall ini.

"Pembangunan Mall Khusus Perempuan dan Anak diharapkan dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, khususnya perempuan dan anak, dengan menyediakan akses yang mudah dan lengkap terhadap berbagai layanan dan perlindungan yang mereka butuhkan." pungkasnya. (adv/dri)

Pasang Iklan
Top