• Kamis, 25 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara




TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah melepas 1.254 kontingen atlit Kutai Kartanegara untuk ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim ke-7 di Kabupaten Berau, berlangsung di Halaman Parkir Masjid Agung Sultan Aji Muhammad Sulaiman Tenggarong, Jum'at (11/11/2022) pagi.

Pelepasan atlet dilakukan secara simbolis dengan penyerahan bendera pataka dari Bupati Kukar Edi Damansyah kepada Ketua KONI Kukar, Rahman yang kemudian langsung dikibarkan dihadapan seluruh tamu undangan beserta atlet yang memadati halam parkir Masjid Agung Sultan Aji Muhammad Sulaiman Tenggarong.

"Persiapan sudah dilaksanakan, dan hari ini seremonial pemberangkatan kontingen Kukar untuk mengikuti Porprov Kaltim di Berau. Saya berterimakasih kepada Ketua KONI dan jajaran, kepada para pelatih, manajer dan official terkhusus kepada para atlet Kukar di semua cabor yang tergabung dalam kontingen Kukar," ungkap Bupati Kukar Edi Damansyah.

Edi berharap, agar seluruh atlet Kukar jaga kebersamaan, kekompakan dan teman-teman diberi amanah memimpin kontingen karena setiap cabor itu ada yang membidanginya.

"Saya sudah berpesan karena saya minta kepada Ketua KONI, atlet Kukar harus terurus dengan baik mulai dari akomodasinya, konsumsi, transportasi nya harus terurus dengan baik. Harapan saya ini bagian dari tanggungjawab, tapi dari para atlet juga jaga kesehatan, jangan lupa berlatih dan yang lebih khusus lagi ikhtiar harus berjalan dengan baik itu harus di iringi dengan doa. Dua hal ini harus dilakukan dengan baik," terangnya.

Terkait target kontingen Kukar, Bupati Kukar mengaku, untuk target dari Ketua KONI Kukar tadi 3 besar, tapi saya berharap juara umum.

"Tidak berlebihan namanya targetkan harus semangat. Kita Do'akan bersama agar seluruh atlet Kukar terjaga kesehatan sehingga bisa aktif untuk mengikuti seluruh cabang-cabang lomba," harapnya.

Sementara untuk bonus bagi atlet Kukar yang berprestasi, Bupati Edi menegaskan, untuk atlet peraih medali emas akan mendapatkan Rp 50 juta perorangan terus ada turunannya. Dan bagian juara umum kita siapkan bonus 100 juta.
Semua kita apresiasi sesuai dengan tingkatannya.

Terpisah, Ketua KONI Kukar Rahman menjelaskan, 1.254 personil kontingen Kukar yang di lepas terdiri dari atlet, pelatih, official dan manajer, dan kesemuanya kita asuransikan mulai dari TC sampai berangkat ke Porprov, bertanding dan pulang lagi ke Tenggarong melalui BPJS ketenagakerjaan.

"Berkaitan dengan bonus, kami berterimakasih dengan Pak Bupati Kukar yang luar biasa, Bonus Porprov 2018 lalu medali emas 35 juta kini satu medali emas bonusnya 50 juta, ini luar biasa karena Kabupaten Kota lainnya di Kaltim belum mengumumkan besaran Bonus maka Kukar sudah mengumumkan. Ini bentuk motivasi dari Pemkab Kukar terhadap pelaku olahraga, dan pembayaran lebih cepat di triwulan pertama di awal tahun 2023 karena sudah masuk anggaran di Kabupaten Kukar," terangnya.

Maman sapaan akrabnya menambahkan, untuk target kita di Porprov ini yakni kita bisa raih 3 besar, tapi melihat optimalnya teman-teman Cabo, kita harap bisa meraih hasil yang terbaik, dan jika perlu berhasil raih juara umum.

"Selain itu dari 52 Cabor yang dipertandingkan,
ada 3 Cabor yang kita tidak ikut karena ketiga Cabor itu tidak ada di Kukar, Yakni Cabor Boling, Layar dan Arung Jeram," tutupnya. (One/Adv)

Pasang Iklan
Top