• Kamis, 25 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Edi Damansyah saat membuka pelatihan.

TENGGARONG, (KutaiRaya.com) Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah membuka pelatihan Penguatan Kapasitas Kelompok Pengelola Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat ( KPSPAMS ) Program Nasional Penyediaan Air Minum (Pamsimas), yang diikuti 30 desa di Kukar, yang berlangsung di Hoteel Grand Fatma Tenggarong, Senin (6/12/2021).

Edi Damansyah mengatakan, penguatan kapasitas pengelola KPSPAMS adalah untuk ketua dan bendahara, pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kapasitas manajemen dan pengelolaan keuangan.

"Saya berharap dari pelatihan ini terus untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan. Jadi selama ini teman-teman sudah mengelola KPSPAMS melalui program Pamsimas, sudah ada 60 Desa yang menjadi lokus Pamsimas di Kutai Kartanegara, " kata Edi usai menghadiri Pelatihan KPSPAMS.

Ia mengungkapkan , melalui program air bersih Desa di Rencana Program Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kukar Idaman 2021-2026, untuk desa-desa yang belum tersentuh infrastruktur PDAM pendekatannya melalui program Pamsimas dan ini akan terus dilakukan di Kukar.

Edi menyebutkan ada 9 dari program Pamsimas yang dikelola oleh BUMDesa dan akan didorong sehingga nanti keberadaan KPSPAMS bisa menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) jika dikelola oleh BUMDesa.

Lanjutnya ada persoalan yang disampaikan berkaitan dengan iuran, masih ada pandangan masyarakat desa karena air bersih dibangun oleh pemerintah melalui program Pamsimas bahwa free atau tidak ada bayar.

"Saya sudah mengarahkan, upayakan layanan ini berkualitas dan airnya berkualitas juga, upayakan tarifnya dibawah PDAM tapi saya menghimbau kepada masyarakat bahwa layanan ini ada hitungannya. Karena kalau tidak ada hitungannya nanti macet perjalanannya, " ujarnya.

Mudah-mudahan ini langkah konkret Kukar Idaman, sehingga nanti berkaitan dengan program air bersih bisa diselesaikan.

"Saya sudah sampaikan kepada jajaran agar tidak ada yang main-main, karena ini menyangkut hajat hidup orang banyak salah satunya air bersih" Jelasnya.

Ia menambahkan targetnya program Pamsimas ini jalan terus dan melalui pelayanan di PDAM akan ditingkatkan kapasitasnya.

Diungkapkan Edi program Pamsimas itu terarah kepada desa yang belum terjangkau. (*dri/adv)

Pasang Iklan
Top