• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Sekda Sunggono saat meresmikan RMU di Loa Sumber.


TENGGARONG, (KitaiRaya.com) Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara berkomitmen dalam pembangunan pertanian dalam arti luas. Hal ini disampaikan Sekda Kukar dalam sambutannya saat peresmian RMU di Desa Loh Sumber, Kecamatan Loa Kulu.

Ia mengatakan untuk mengawal kebijakan pertanian yang ada di Kutai Kartanegara dengan visi dan misi Kukar Idaman, pemerintah harapkan inovatif berdaya saing tinggi.

"Program prioritas unggulannya adalah pembangunan pertanian berbasis kawasan dan program hilirisasi prodak pertanian" ujar Sunggono Kamis (25/11/2021).

Ia menyebutkan bahwa program prioritas tahun 2022 terkait pembangunan pertanian berbasis kawasan, yang ada di lima kecamatan yaitu Kecamatan Tenggarong Seberang 1 dan 2, Sebulu, Loa Kulu, Tenggarong.

"Kegiatan prioritas yang akan kita lakukan di bidang pertanian dalam arti luas meliputi pembangunan 120 unit embung sekala kecil, pembangunan 120 km jalan usaha tani, jalan produksi, pembentukan unit usaha pertanian pada Perusahaan Daerah (Perusda), mendorong pembentukan unit usaha pertanian pada badan usaha milik desa termasuk koperasi petani yang ada di BUMDES, peningkatan areal tanam jagung seluas 30 hektar, fasilitasi sarana dan prasarana bagi 20 ribu nelayan pembudidayaan perikanan, pembangunan sentra industri kecil menengah (IKM),"ungkapnya.

Salah satu upaya mempercepat pembangunan pertanian di Kukar melalui investor dan investasi adalah dengan adanya pihak swasta. Dan untuk itu diharapkan akan membantu proses percepatan transformasi pertanian antara lain, melalui mekanisasi pertanian, hirilisasi pertanian juga diharapkan bisa di bantu pihak swasta .

"Dalam hal ini kami juga mendorong BUMDES desa bersama untuk ikut serta terlibat aktif dalam pengelolaan pertanian di Desa mulai dari penyedia saprodi sampai menampung serta mengolah hasil pertanian dari petani." Tungkasnya. (*dri/adv)

Pasang Iklan
Top