• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



(Sekretaris DPRD Kaltim Muhammad Ramadhan)


SAMARINDA (KutaiRaya.com) - Sesuai tema RKPD 2022 mendatang, Sekretariat DPRD Kaltim ingin fokus pada peningkatan reformasi struktural dan penguatan daya saing, maka Sekretariat DPRD Kaltim sudah mulai penyusun program kesekretariatan untuk 2022 mendatang.

Hal ini diungkapkan Sekretaris DPRD Kaltim Muhammad Ramadhan saat dihubungi, Jumat (24/9/2021).

"Kami sudah mulai penyusun program kesekretariatan DPRD Kaltim untuk 2022 mendatang, hal ini juga ditujukan dalam rangka menyambut IKN," ungkap Muhammad Ramadhan.

Ia mengatakan, dengan penyusunan program kesekretariatan ini kedepan prioritas pembangunan dapat disinergikan dengan melakukan penguatan pelaku dan lembaga dalam rangka peningkatan sektor pemerintahan.

"Penyusunan program ditahun depan akan mengacu pada beberapa penilaian. Seperti menyangkut target, indikator program dari kegiatan Sekretariat DPRD provinsi dan kabupaten/kota se-Kaltim," terangnya.

Ia mengaku, bahwa sebelumnya pihaknya juga sudah menyelenggarakan rapat koordinasi penyusunan program dalam rangka memfasilitasi dan memberikan pelayanan kepada anggota dewan, yang bertujuan menyamakan persepsi atau memberikan pemahaman dan menambah wawasan terhadap pejabat atau staf di lingkungan Sekretariat DPRD se-Kaltim.

"Untuk itu saya berharap kegiatan itu dapat dilakukan secara rutin setiap tahunnya agar hubungan kerja dapat terjalin dengan baik. Sehingga permasalahan atau kendala-kendala yang kita hadapi dalam memfasilitasi dan memberikan pelayanan kepada anggota dewan dapat dilaksanakan," tutupnya. (One/Adv)

Pasang Iklan
Top