• Selasa, 23 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



(Wakil Bupati Kutai Kartanegara Rendi Solihin)


TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Wakil Bupati Kutai Kartanegara Rendi Solihin memastikan, kondisi kesehatan Bupati Kukar Edi Damansyah saat ini jauh lebih sehat.

Dan tak lupa dirinya mengajak masyarakat untuk mendoakan agar Bupati Kukar Edi Damansyah cepat sembuh dan kembali melaksanakan aktivitas sebagai Kepala Daerah.

"Untuk masalah kesehatan beliau untuk lebih lengkapnya bisa ditanyakan kepada Kepala Dinkes Kukar Dr. Martina Yulianti, tetapi yang bisa saya sampaikan dengan melihat kondisi terakhir kesehatan Bupati yang saya temui minggu lalu, Alhamdulillah kondisinya fit artinya jauh lebih sehat dan lebih bugar," ungkap Rendi Solihin kepada KutaiRaya.com usai menghadiri rapat Paripurna DPRD Kukar, Senin (7/6/2021).

Wakil Bupati dari kalangan milenial ini mengatakan, untuk aktivitas Bupati yang masih rawat jalan di salah satu rumah sakit di Jakarta ini kesehariannya masih bersepeda meskipun tidak setiap hari dan hanya diseputaran tempat tinggal. Tetapi beliau tetap mengutamakan memperbanyak istirahat untuk memulihkan kondisi.

Ia juga mengakui, bahwa kondisi kesehatan Bupati Kukar saat ini juga mempengaruhi penyelesaian Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kukar, mengingat semua keputusan dan pengambilan kebijakan ada di tangan Bupati.

"Ya benar sekali sangat berpengaruh, seperti terkait kepegawaian dan keuangan tidak mungkin saya yang memiliki kewenangan karena tugas saya hanya membantu tugas Bupati," terangnya.

Ia menambahkan, terkait hal ini kami juga telah bertemu dengan Ditjen Otda, dan memang harus ada langkah yang diambil. Dan saat ini kami masih mendiskusikan dengan Gubernur Kaltim langkah selanjutnya.

"Karena hanya fungsi dan wewenang yang bisa saya jalankan sebagai Wakil Bupati, tetapi terkait kebijakan dan lainnya harus ada ketentuan khusus yang mengatur baru bisa jalan," tutupnya. (One)

Pasang Iklan
Top