• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



(Pengurus MPD dan DPD PKS Kukar dilantik secara virtual)


TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Ketua DPD PKS Kutai Kartanegara Firnadi Ikhsan S.Pi mengatakan, ditahun politik 2024 mendatang, sesuai amanat dari DPP PKS saat pelaksanaan Munas lalu, yakni DPD PKS Kukar dapat menambah jumlah kader sekaligus juga menambah jumlah kursi di DPRD Kukar.

"Hal ini sebagai representasi dari keinginan masyarakat untuk diwakili oleh PKS, inilah ukuran dari kerja-kerja kita nanti dengan bertambahnya jumlah kader dan jumlah kursi di parlemen," ungkap Firnadi Ikhsan usai pengurus MPD dan DPD PKS Kukar Masa Bakti 2020 - 2025 Resmi Dilantik Secara Virtual oleh DPW PKS Kaltim, berlangsung di Sekertariat DPD PKS Kukar, Jalan Udang Tenggarong, Minggu (21/2) pagi.

Ia menuturkan, untuk target DPD PKS di Kukar kita berharap maksimal, mengingat saat ini jumlah kursi kita di DPRD Kukar hanya 3 kursi, tentu kita juga berharap dapat bertambah, kita akan mengerahkan seluruh sumber daya yang kita miliki dan kita punya keinginan kuat untuk dapat menghadirkan 9 kursi di DPRD Kukar, atau minimal jangan sampai lepas dari target 6 kursi.

"Dan masih ada Dapil-Dapil yang kosong kita akan memanfaatkan waktu yang ada untuk mendapatkan kepercayaan masyarakat sehingga bisa terpenuhi target 9 kursi atau minimal 6 kursi pada pemilihan 2024 mendatang," terangnya.

Ia menambahkan, setelah pelantikan Pengurus MPD dan DPD PKS Kukar Masa Bakti 2020 - 2025 Resmi Dilantik Secara Virtual ini, kita akan segera mengadakan rapat kerja untuk menetapkan target-target dan strategi pencapaiannya.

"Tetapi sebelum rapat kerja DPD PKS Kukar terlebih dahulu rapat kerja DPW PKS Kaltim dan akan ada turunan-turunan program ke DPD, maka di DPD akan menjadi bahan rapat kerja, kita berharap ini tidak lama mungkin sepekan kedepan kita sudah ada arahan dari DPW PKS Kaltim," sambungnya.

Sementara itu, Ketua DED PKS Kukar H. Ilyas Ibrahim berharap, DPD PKS Kukar kedepan dapat bekerja dengan baik dan maksimal sesuai dengan amanat partai, baik itu dari etikanya dan kinerja kedepan.

"Begitu juga dengan memenuhi target-target kedepan, seperti menambah sebanyak-banyaknya kursi di DPRD Kukar, kita harap setiap Dapil terdapat kader kita yang akan menyuarakan aspirasi masyarakat di parlemen," pungkasnya. (One)

Pasang Iklan
Top