• Jum'at, 19 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



(dr. Edison menunjukkan alat RT - PCR)



TENGGARONG (KutaiRaya.com) - Setelah memiliki alat Tes Cepat Molekuler (TCM), kini RSUD AM Parikesit memiliki alat yang tak kalah canggih yakni alat Biomolekuler yang dapat memastikan diagnosa Covid-19.

Menurut Kepala Instalasi Laboratorium RSUD AM Parikesit dr. Edison Harianjaya, alat terbaru yang dimiliki untuk diagnosa Covid-19 adalah satu unit Real Time - Polymerase Chain Reaction (RT-PCR), alat ini dapat memproduksi 96 sampel per 4 sampai 5 jam atau 192 sampel perhari.

"Dengan alat baru ini jadi kemampuan kita sekarang dapat memeriksa sampai 200 sampel per hari, "terangnya.

dr. Edison Harianjaya mengatakan, dengan alat RT-PCR sampel yang diperiksa adalah Swab Nasopharing atau dinding belakang rongga hidung dan Oropharing atau dinding belakang rongga mulut, dengan tempat pengambilan di lokasi poli khusus covid-19, wisma atlet atau tempat kerumunan massal seperti pasar, lapangan dan lainnya.

"Untuk tim laboratorium saat ini didukung 3 dokter spesialis Laboratorium yaitu 2 Patalogi Klinik dan 1 Mikrobiologi, serta 7 analis khusus Biomolekuler terdiri 5 merupakan tenaga sukarelawan yang menjalani pelatihan langsung untuk dapat menjalankan pemeriksaan, sementara tim Swab sebanyak 10 orang ditambah tenaga Puskesmas yang sudah di latih, " katanya.

Ia menambahkan, kelebihan alat baru ini selain pemeriksaan pasien covid-19, juga dapat memeriksa HIV-AIDS dan penyakit Hepatitis B karena alat ini termasuk modern, dan alat tersebut sudah tiba seminggu yang lalu dan vendor sekaligus pelatih alat PCR mendampingi selama 10 hari yang berasal dari IPB Bogor.

Sementara itu Plt Dirut RSUD AM Parikesit dr. Martina Yulianti memastikan, RT-PCR ini mendiagnosis secara pasti covid-19 dan alat ini kita tidak perlu lama-lama untuk menunggu hasilnya, bahkan jika Dinkes Provinsi Kaltim kewalahan dengan sampel dari berbagai daerah yang belum memiliki alat ini, bisa saja dikirim ke kita.

"Adanya alat ini maka direncanakan juga Pemkab Kukar melalui Gugus tugas Covid-19 mempersiapkan Swab massal, dan kami pasti siap mendukung kegiatan tersebut, dengan dukungan tim Swab bersama Puskesmas se Kukar dan tim Laboratorium, " tutupnya. (one)

Pasang Iklan
Top