• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Musyawarah Kabupaten (Muskab) Kerukunan Bubuhan Banjar Kalimantan Timur-Kalimantan Utara( KBBKT-KU) Cabang Kutai Kartanegara, yang berlangsung pada Jumat (21/2/2019) di Pendopo Bupati Kukar, menetapkan M Yamin sebagai Ketua KBBKT-KU Cabang Kukar periode 2019-2024.

Penetapan M Yamin jadi Ketua KBBKT-KU Kukar tersebut setelah dalam proses pemilihan ketua, mendapat 15 suara dari 21 suara yang diperebutkan.

Dalam Muskab tersebut ada enam calon kandidat ketua, diantaranya adalah M Yamin, Solihin, Hendriansyah Amin, Mulyadi, H Syaifudin Marzuki dan Rasyid Ridha.

"Saya mengucapkan terima kasih atas keperayaan yang diberikan untuk memimpin KBBKT KU Kukar, kepercayaan ini adalah amanah yang harus saya jalankan dengan tanggungjawab," kata M Yamin yang juga merupakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kukar ini.

Acara Muskab dibuka oleh Bupati Kukar Edi Damansyah, dan dihadiri oleh Ketua DPRD Kukar Saehudin, para ketua parpol, paguyubann etnis, tokoh masyarakat serta para tamu dan undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Edi Damansyah mengajak kepada warga Banjar agar ikut berperan aktif menjaga situasi kamtibmas di Kukar.

"Saya ucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada warga Banjar yang sudah terlibat aktif dalam pembangunan Kukar," katanya.

Edi juga meminta kepada warga Banjar agar nantinya pada 17 April 2019, menggunakan hak suaranya pada ajang pemilu .

"Setiap satu sauara sangat menentukan, jangan ada yang Golput karena ukuran pemilu yang berkualitas adalah tingkat partisipasi pemilih yang tinggi." Ungkapnya. (zul)

Pasang Iklan
Top