• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Komisi II DPRD Kutai Kartanegara meminta kepada Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara, untuk mengalokasikan anggaran untuk pembangunan Jembatan Tuana Tuha, di Kecamatan Kenohan yang beberapa waktu lalu terputus akibat diterjang banjir.

"Ini harus menjadi prioritas, untuk dianggarkan di Perubahan 2017 ini," kata Sekretaris Komisi II DPRD Kukar Abdul Khadir.

Abdul Khadir mengaku kalau belum lama ini dirinya bersama anggota Komisi II yakni Abdul Rasyid dan Burhan meninjau kondisi jembatan terputus di Kenohan.


“Kita melihat langsung kondisi jembatan yang terputus tersebut, akses itu jadi akses terpenting masyarakat di Kecamatan Kembang Janggut dan Tabang, yang mau ke Kota Bangun dengan melewati kenohan,” kata Abdul Khadir.

Agar jembatan itu bisa dilewati, lanjut Khadir masyarakat dan aparat secara swadaya melakukan pembangunan darurat dengan menggunakan kayu. Namun tentu saja, hal tersebut dikawatirkan tak akan tahan lama. "Sehingga kami akan memperjuangkannya di Anggaran Perubahan Kukar 2017," ujar Abdul Khadir.

Oleh sebab itu, tambah Abdul Khadir, pembangunan jembatan itu menjadi skala penting yang harus diperhatikan Pemkab Kukar.

"Kasian masyarakat, karena itu jalan utama yang biasa dilalui masyarakat, kalau ditunda tunda dikawatirkan akan memakan biaya lebih besar lagi, kita minta supaya di perubahan nanti dianggarkan,"tandas Abdul Khadir. (boy)

Pasang Iklan
Top