• Selasa, 23 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Sebelum mulai proses belajar megajar SDIT Nurul Ilmi Tenggarong melakukan kegiatan Literasi membaca Ayat Suci Al Qur’an, yang dilakukan para siswa atau peserta didik.

Hal ini dilakukan selain program yang dijalankan sekolah juga mendukung program pemerintah gerakan gemar mengaji.

"Kegiatan dimulaii dari jam 06:30 pagi, para perserta didik SDIT Nurul Ilmi Tenggarong sudah bersiap malakukan kegiatan rutin mereka, masing-masing peserta didik mulai membaca Ayat Suci Al Qur’an,"kata Ahmad Zainuddin Kepala SDIT Nurul Ilmi Tenggarong Rabu (04/01.

Adapun tujuan dari kegiatan ini, kata Ahmad Zainudin, untuk menumbuhkan pribadi yang cinta Al Qur’an, cerdas dan ber akhlak mulia dan sebagai pembentukan karakter Qurani kepada peserta didik mengundang Barokah Allah SWT.

Zainuddin juga berharap seluruh peserta didik SDIT Nurul Ilmi Tenggarong menjadikan Al Qur’an sebagai bacaan yang paling di gemari dalam keseharian mereka sehingga selalu mendapat bimbingan dari Allah SWT dalam kehidupan mereka baik di duniam maupun di akhirat kelak serta bisa membawa orang tua mereka kedalam surga amin.

Disisi lain, SDIT Nurul Ilmi Tenggarong juga telah menjadi piloting nasional untuk sekolah pendidikan karakter.

Di Kukar sendiri SDIT Nurul Ilmi Tenggarong adalah salah satu dari 2 sekolah yang terpilih sebagai Sekolah Pendidikan Peningkatan Karakter (PPK) tahun 2016. Melatih sportifvitas peserta didik juga menjadi faktor penting dalam kegiatan yang diselenggarakan disamping meningkatakan minat dan bakat peserta didik SDIT Nurul Ilmi Tenggarong.

Melatih mental yang krtitis namun terarah dengan metode bermain dalam perlombaan.

"Tentunya keberhasilan ini juga dimulai dari pendidiknya yang telah siap menyambut peserta didik di pagi hari. ini guna memotivasi peserta didik dengan melihat semangat yang dimiliki oleh pendidik di SDIT Nurul Ilmi Tenggarong".pungkasnya. (kr2)

Pasang Iklan
Top