• Selasa, 23 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Guna menjadikan Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) bebas Polio, Selasa (8/3/2016) pagi digelar Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio di halaman Kantor Bupati Kukar.

Ditandai dengan pelepasan balon dan penetesan vaksin Polio kepada balita oleh Wakil Bupati Kukar Edi Damansyah beserta istri.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kukar Koentijo Wibdarminto, tidak semua kabupaten/kota melakukan pencananganan PIN Polio dan menggelarnya secara meriah, seperti yang dilaksanakan di Kabupaten Kukar, Hal ini dikarenakan penyelenggaraan PIN Polio serentak di Kaltim, pencanangannya difokuskan di Kukar.

"Untuk wilayah Kaltim, Kabupaten Kukar ditunjuk sebagai salah satu kabupaten yang menyelenggarakan pencanangan PIN Polio, dan Alhamdulillah, bisa terselenggara dengan meriah," kata Koentijo.

Lebih lanjut dikatakannya setelah pencanangan dilakukan, maka secara serentak seluruh sarana pelayanan kesehatan baik itu rumah sakit, puskesmas, puskesmas pembantu, polindes, poskesdes, klinik dan posyandu di wilayah Kukar memberikan vaksin Polio kepada balita, kegiatan ini sendiri berakhir pada tanggal 15 Maret 2016 yang akan datang.

Sementara itu, Wakil Bupati Kukar Edi Damansyah berharap agar masalah kesehatan tidak hanya diserahkan kepada Dinas Kesahatan, namun seluruh stakeholder dan masyarakat Kukar dapat secara aktif turut dalam mengatasi masalah kesehatan yang ada dilingkungannya.

"Saya selalu menyampaikan bahwa tujuan pembangunan kesehatan akan dapat tercapai dengan peran aktif seluruh stakeholders dan masyarakat baik dalam upaya promotif, preventif, kuratif maupun rehabilitatif," kata Edi Damansyah

Berkenaan dengan pencanangan PIN Polio, ia menghimbau kepada orang tua yang memiliki bayi dan balita, untuk membawa bayi dan balitanya ketempat sarana pelayanan kesehatan untuk memaksin anaknya.

"Mari bersama kita jadikan Kabupaten Kukar bebas Polio, dengan memberi vaksin Polio kepada bayi dan balita," pungkasnya. (zaf)

Pasang Iklan
Top