• Sabtu, 20 April 2024
logo
DPRD Provinsi Kalimantan Timur

Diskominfo Kabupaten Kutai Kartanegara



Ribuan kaum muslim yang di dominasi jama’ah Nahdliyin dan Syekher Mania (sebutan untuk komunitas pecinta sholawat bersama Habib Syekh AA), hadiri Tabligh Akbar Kutai Kartanegara bersyukur, bersama Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf, di Stadion Rondong Demang Tenggarong, Jum’at (26/2/2016) malam.

Dari pantauan media ini, yang hadir bukan saja jamaah dari Kukar tetapi juga jamaah yang berasal dari Samarinda dan Balikpapan, tampak ribuan kaum muslim yang hadir bersemangat mengikuti alunan sholawat sembari mengibarkan bendera, dan atribut lainnya.

Selain di hadiri Bupati dan Wakil Bupati Kukar Rita Widyasari dan Edi Damansyah, acara tersebut juga di hadiri Direktur Utama (Dirut) Bankaltim Zainuddin Fanani, Kapolres Kukar AKBP Handoko, Pimpinan Bankaltim Cabang Tenggarong Vicky Pujo Rahmanto, serta unsur Muspida dan pemuka Agama di Kukar.

Bupati Kukar Rita Widyasari mengaku sangat berterimakasih kepada seluruh masyarakat Kukar yang telah mempercayakan dirinya kembali memimpin Kukar untuk kedua kalinya.

"Acara ini diselenggarakan bukan saja bentuk rasa syukur saya kepada karunia dari Allah SWT, tetapi juga rasa syukur saya karena bisa terpilih kembali untuk memimpin Kukar 5 tahun mendatang, dengan perolehan suara tertinggi di Kaltim bahkan di Indonesia yang mencapai 89,43 % suara, sekali lagi saya berterima kasih kepada rakyat Kukar yang masih mempercayakan saya menjadi Bupati Kukar, " ujarnya.

Dalam acara tersebut, setidaknya ada belasan sholawat yang dibawakan oleh Habib Syech, dan ditengah-tengah sholawat juga di isi tausiyah oleh Ketua MUI Kukar H. Hormansyah, yang intinya mengajak kaum muslimin untuk selalu bersyukur, khususnya masyarakat Kukar untuk bersyukur karena baru memiliki Bupati dan Wakil Bupati Kukar yang baru, Rita Widyasari dan Edi Damansyah. (zaf)

Pasang Iklan
Top